Layanan Pelanggan
Senin - Jumat 09.00-17.00
Denim Tren Fashion yang Timeless
Denim adalah salah satu fashion item yang tak pernah lekang oleh waktu. Dari generasi ke generasi, denim selalu menjadi pilihan andalan, baik untuk gaya kasual sehari-hari maupun untuk tampilan yang lebih edgy. Kain yang kuat dan serbaguna ini bisa diubah menjadi berbagai macam pakaian seperti dress, overall, celana, jaket, hingga outerwear. Yuk, kita lihat bagaimana denim bisa memberikan sentuhan berbeda di berbagai fashion item!
1. Denim Dress: Simpel tapi Tetap Stylish
Denim dress adalah pilihan yang pas untuk tampilan kasual namun tetap manis. Dress berbahan denim mudah dipadukan dengan aksesoris apa pun, mulai dari sneakers untuk kesan sporty hingga heels untuk tampilan yang lebih chic. Seperti Hush Puppies Andara, Hush Puppies Ettam, dan Hush Puppies Pinna dress juga cocok dipakai di berbagai kesempatan, baik untuk jalan-jalan santai di akhir pekan atau sekadar ngopi bareng teman.
2. Denim Overall: Sentuhan Fun dan Playful
Kalau kamu suka tampil playful dan effortless, denim overall bisa jadi pilihan yang tepat. Pakaian ini mudah dikenakan dan memberi kesan santai namun tetap stylish seperti Hush Puppies Ambrose. Padukan dengan t-shirt polos atau atasan stripe untuk tampilan yang fresh. Denim overall cocok banget untuk dipakai di acara santai seperti piknik atau sekadar nongkrong.
3. Celana Denim: Item Wajib yang Selalu Nyaman
Siapa yang nggak punya celana denim di lemari? Celana jeans adalah fashion item yang paling serbaguna dan bisa dipakai dengan segala jenis atasan. Mau gaya casual dengan kaos atau tampil sedikit lebih formal dengan blazer, celana denim tetap cocok. Mulai dari skinny jeans, mom jeans, hingga wide-leg jeans, denim selalu memberikan kesan yang chic dan effortless.
4. Jaket Denim: Klasik dan Selalu Keren
Jaket denim adalah fashion item yang selalu bikin penampilan kita terlihat keren tanpa usaha berlebih. Kamu bisa menggunakannya sebagai outerwear di atas dress, kaos, atau bahkan hoodie untuk tampilan layering yang hangat dan stylish. Hush Puppies Taria atau Hush Puppies Liunic Nafina juga cocok digunakan di segala mix and match dengan outfit lainnya.
Untuk pria jaket denim juga jadi pilihan tepat dan cepat untuk tampil stylish, kamu bisa gunakan Hush Puppies Sade, Hush Puppies Hecto, atau Hush Puppies Aalamon untuk warna denim selain biru.
5. Denim Outerwear: Tampilan Layering yang Unik
Selain jaket denim, outerwear berbahan denim seperti Hush Puppies Keoni juga bisa tampil dalam bentuk yang lebih variatif. Outerwear ini memberikan sentuhan modern pada tampilan casual. Kamu bisa memadukannya dengan celana atau rok berbahan ringan agar tampilanmu tetap balance dan tidak terlalu berat.
6. Tas Denim: Statement yang Stylish
Tak hanya pakaian saja, denim fashion juga bisa kamu pakai melalui aksesori seperti tas. Seperti Obermain Diana Top Handle yang menjadi best selles di www.9to9.co.id! Tampil dengan bentuknya yang unik dan cantik, membuat statement pada penampilanmu yang semakin level up!
© 2018 All rights reserved.