Senin - Jumat 09.00-17.00
thumbnail playboy.jpeg

5 Teknologi Sepatu Playboy: Nyaman Setiap Langkah


thumbnail playboy.jpeg


Pada Maret kali ini, giliran Playboy yang menjadi Brand of the Month!
Niners sudah pada tahu belum kalau sepatu-sepatu dari Playboy memiliki banyak kelebihan atau disebut juga dengan teknologi. Teknologi ini akan memberi manfaat dan bisa disesuaikan dengan kebutuhkan kaki kita. Bahas satu persatu yuk!

Cushion Walk

Teknologi ini memberikan bantalan tumit yang dirancang nyaman dan khusus untuk mengurangi kelelahan. Niners yang biasa mudah merasa lelah pada bagian tumit akan sangat terbantu dengan adanya teknologi Cushion Walk. Teknologi ini menjanjikan kenyamanan yang tahan lama dalam setiap langkah selama seharian.

Comfort Flexi

Tak hanya bagian tertentu, teknologi Comfort Flexi akan memberikan kenyamanan pada setiap Langkah karena mampu mengikuti gerakan alami kaki. Memiliki outsole yang flexible, sepatu Playboy dengan teknologi Comfort Flexi akan memaksimalkan langkahmu untuk gaya hidup aktif.

Side Stitches

Biasanya sepatu akan menggunakan teknik lem pada bagian sisinya. Menggunakan cara lain, teknik jahitan atau teknologi Side Stitches akan membentuk fleksibilitas untuk sepatu. Kaki akan terasa lebih nyaman karena bentuknya pas dengan kakimu. Selain itu, Side Stitches akan menjaga durabilitas sepatu lebih lama.

Natural Curve

Jika Comfort Flexi memiliki outsole yang nyaman, teknologi Curve memberikan kenyamanan melalui insole-nya. Natural Curve merupakan teknologi yang merancang insole mengikuti bentuk anatomi kaki. Teknologi ini mampu mengurangi ketegangan kaki, memaksimalkan gerakan, dan membantu mengurangi kelelahan juga lho Niners!

Lite Walk

Jika kamu tak suka dengan sepatu yang berat, teknologi Lite Walk akan menjadi pilihan terbaik! Teknologi Lite Walk memiliki desain outsole yang nyaman dengan material ringan. Kamu bisa melangkahkan kakimu tanpa rasa berat.

Selain melihat style yang tepat untukmu, ada baiknya melihat teknologi yang ada pada sepatumu untuk menunjang setiap langkah. Kira-kira teknologi mana yang cocok denganmu?